(foto: ilustrasi) |
Mobil Nyaris Terbakar, Pengunjung PTC Panik - Ditengah kewaspadaan masyarakat pasca serangan bom di Sarinah, Jakarta, membuat pengunjung PTC Mal sempat heboh, terutama di bagian parker. Pasalnya diduga korsleting listrik, satu unit mobil yang hendak parkir di parkiran lantai tiga PTC Mal nyaris ludes terbakar, Minggu (17/1), sekitar pukul 15.00 WIB.
Beruntung, pemilik mobil serta petugas parkir setempat yang mengetahui hal tersebut, dapat segera tanggap dengan menyemprotkan racun api. Sehingga, mobil bermerk Hyundai Atoz berwarna silver Nopol BG 1419 IW itupun tak jadi terbakar.
Menurut keterangan pemilik mobil Sutanto (35), saat itu ia dan istri, beserta seorang anaknya, hendak parkir di lantai tiga PTC Mal. “Saat di lantai dua hendak naik tangga ke lantai tiga, tiba-tiba mobil langsung mogok, dan mengeluarkan asap dari tutup mesin,” jelasnya.
Mengetahui hal itu, dikatakan warga Jalan Srijaya Km 5 Kecamatan Alang Alang Lebar itu, ia bersama keluarganya bergegas turun dari mobil. “Setelah mogok dan mengeluarkan asap, kami langsung turun dan meminta bantuan petugas parkir untuk memadamkan api. Beruntungnya, api dapat segera dipadamkan setelah disemprot menggunakan racun api,” terangnya.
Ia juga menerangkan, sebelum kejadian ini, mobilnya tersebut baru saja dicuci di salah satu steam yang berada di Jalan Demang Lebar Daun, Palembang. “Mungkin karena ada yang basah, jadi akhirnya korsleting listrik ini,” ungkapnya.
Sementara itu, menurut keterangan seorang petugas parkir, Daud (27), dengan adanya kejadian itu, terutama para pengguna parkir lainnya sempat dibuat panik. “Tadi saat ada kejadian itu, para pengguna parkir lainnya langsung berusaha menyelamatkan mobil masing-masing dengan keluar dari areal parkir,” jelasnya.
Kapolsekta IT II Kompol Afria Jaya, melalui Kanit Reskrim Iptu Suryadi menjelaskan, kebakaran tersebut terjadi diduga lantaran korsleting listrik.
EmoticonEmoticon